CAR DAILY MARKET UPDATES

08 FEBRUARI 2018

 

IHSG tanggal 08/02/2018 ditutup menguat 9,77 poin (+0,15%) di level 6.544,63. Sektor ditutup bervariasi dengan penguatan dipimpin oleh sektor Properti (+1,01%) sedangkan pelemahan dipimpin oleh sektor Aneka Industri (-0,72%). Rupiah melemah ke level 13.605/USD.

 

Indeks AS ditutup melemah sekitar 3,75% s/d 4,15% yang dikarenakan terus meningkatnya yield USD Treasury bond tenor 10 tahun yang telah mencapai rekor tertinggi baru dalam 4 tahun terakhir. Investor menyikapi kenaikan yield tersebut dengan terus melakukan pelepasan dari pasar obligasi AS dan melakukan aksi ambil untuk dari pasar ekuitas untuk kembali menyusun strategi investasi dikarena peningkatan yield tersebut bergerak searah dengan meningkatnya tingkat bebas risiko sehingga meningkatkan ekspektasi imbal hasil dari pasar ekuitas. Investor AS akan melakukan rebalancing portofolionya dan lebih memilih saham-saham yang memberikan ROE lebih besar pada saat harganya sudah lebih menarik. Walaupun kondisi perekonomian Indonesia berbeda dengan AS, tetapi apa yang terjadi di bursa AS akan menjadi sentimen negatif bagi IHSG karena pelaku pasar berpikir terdapat korelasi positif antara bursa saham AS dan Indonesia.