CAR DAILY MARKET UPDATES

22 JANUARI 2018

 

IHSG tanggal 22/01/2018 ditutup menguat 9,63 poin (+0,15%) di level 6.500,53. Sektor ditutup bervariasi dengan penguatan dipimpin oleh sektor Pertambangan (+2,54%) sedangkan pelemahan dipimpin oleh sektor Aneka Industri(-0,98%). Rupiah melemah ke level 13.350/USD.

 

IHSG kembali ditutup dengan rekor tertinggi baru. Indeks Dow Jones juga mencatatkan kenaikan kembali setelah Senat AS mencapai kesepakatan untuk mengakhiri penutupan jasa pelayanan publik karena terjadinya perbedaan pendapat dalam rangka menaikkan batas atas defisit anggaran pemerintah AS. IMF menaikkan proyeksi pertumbuhan ekonomi global tahun 2018 menjadi 3,9% dari prediksi sebelumnya yang hanya 3,7%. Kenaikan harga minyak dunia berpotensi menambah beban subsidi energi. Produksi minyak sawit Indonesia diperkirakan akan mencapai 40 juta ton di tahun 2018 atau mengalami pertumbuhan sebesar 5% dari produksi tahun 2017.